Profil Agnes Monica

Agnez Mo penyanyi dan aktris Indonesia dengan nama lengkap Agnes Monica Muljoto (lahir di Jakarta,1 Juli1986) adalah seorang penyanyi dan artis asal Indonesia. Ia memulai kariernya di industri hiburan pada usia enam tahun sebagai seorang penyanyi cilik. Agnez telah merilis tiga album anak-anak yang berhasil mengantarkan namanya ke deretan penyanyi cilik populer di era 1990-an. Selain bernyanyi, ia juga menjadi presenter di beberapa acara televisi anak-anak. Saat menginjak usia remaja, Agnez mulai terjun ke dunia seni peran. Penampilannya di sinetron Pernikahan Dini(2001) berhasil melambungkan namanya. Agnez kemudian membintangi sederet sinetron yang menjadikannya artis remaja dengan bayaran termahal saat itu.


Biodata Agnes Monica / Agnes Mo
Nama asli: Agnes Monica Muljoto
Nama artis: Agnes Mo, Agnes Monica
Lahir: 1 Juli 1986
(umur 31)
Kota asal: Jakarta
Negara: Indonesia
Pekerjaan: Penyanyi, aktris, penari, presenter, pencipta lagu, perancang busana, model
Tahun aktif: 1992- sekarang
Tinggi badan: 160 cm
Situs web: www.agnezmo.com
Pada tahun 2003, Agnez merilis album dewasa pertamanya yang berjudul And the Story Goes, yang kembali melejitkan namanya di industri musik Indonesia. Ia juga berhasil meraih penghargaan sebagai "Pendatang Baru Terbaik" pada Anugerah Planet Muzik 2004 yang digelar di Singapura. Kesuksesannya dalam usia yang masih sangat muda membuat Agnes mendapat julukan "Diva Muda" dalam kancah musik Indonesia.
Kesuksesannya di tanah air mendorong Agnez memasang target untuk bisa berkarier di kancah internasional. Pada album keduanya yang dirilis pada tahun 2005, Whaddup A'..?!, ia menggandeng penyanyi asal Amerika Serikat Keith Martin untuk berkolaborasi. Agnez juga terlibat dalam syuting dua serial drama Asia, The Hospital dan Romance In the White House di Taiwan.
Pada tanggal 23 Juni 2007, Agnes menggelar konser tunggal untuk pertama kali di Stadium Negara,Kuala Lumpur,Malaysia, yang disaksikan sebanyak 3.000 penonton.
Agnez berhasil meraih penghargaan dua tahun berturut-turut atas penampilannya di ajang Asia Song Festival di Seoul, Korea Selatan, pada tahun 2008 dan 2009. Pada album ketiganya, Sacredly Agnezious(2009), ia mulai terlibat sebagai produser dan penulis lagu. Pada tahun 2010, ia diangkat sebagai salah satu juri pada ajang pencarian bakat Indonesian Idol. Ia juga menjadi salah satu pemandu acara pada karpet merah pegelaran American Music Awards 2010 diLos Angeles, Amerika Serikat.
Seiring dengan melesatnya Agnez ke puncak popularitas, penampilan dan gaya berbusananya menjadi tren di kalangan anak muda. Selain sukses secara komersial, Agnez merupakan penyanyi dengan jumlah penghargaan paling banyak di Indonesia. Ia telah memenangkan puluhan trofi, termasuk di antaranya sepuluh Anugerah Musik Indonesia, tujuh Panasonic Awards, dan empat MTV Indonesia Awards. Selain itu, ia telah dipercaya menjadi duta anti narkoba se-Asia serta duta MTV EXIT dalam memberantas perdagangan manusia.
Diskografi
Album
*.And the Story Goes(2003)
*.Whaddup A'..?!(2005)
*.Sacredly Agnezious(2009)
*.Agnez Mo(2013)
Album lain
*.Si Meong(1992)
*.Yess!(1995)
*.Bala-Bala(1996)
*.Agnes Is My Name(2011)
Penampilan lain
*."Tralala-Trilili" – lagu tema acara tv Tralala-Trilili(1998)
*."Pernikahan Dini" dan "Seputih Hati" – album kompilasi Love Theme(2001)
*."Awan dan Ombak" – duet dengan Yana Julio dalam album Jumpa Lagi(2002)
*."Said I Loved You...But I Lied" – duet dengan Michael Bolton dalam album Gems: The Duets Album(Asian Edition) (2011)
*."Rindu" – singel non-album (2011)
*."Silent Night" – album kompilasi Natal Damai Bersamamu(2011)
*."Berkelana ke Ujung Dunia" – duet dengan Andi Rif dalam album Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono,Harmoni(2012)
*."Muda (lagu)" single non album (2012)
*."Spotlight" - kolaborasi dengan DJ E Feezy dan Timbaland dalam The Wolf Of South Beach mixtape.
Sinetron
*.Lupus Millenia(1999)
*.Mr. Hologram(1999)
*.Pernikahan Dini(2001)
*.Amanda(2002)
*.Ciuman Pertama(2002)
*.Cinta Selembut Awan(2002)
*.Cewekku Jutek(2003)
*.Cantik(2004)
*.Bunga Perawan(2004)
*.Ku T'lah Jatuh Cinta(2005)
*.Pink(2006)
*.Romance In The White House(2006)
*.The Hospital(2006)
*.Kawin Muda(2006)
*.Jelita(2008)
*.Kawin Masal(2008)
*.Pejantan Cantik(2010)
*.Marissa(2011)
*.Mimo Ketemu Poscha(2012)
*.The Matrix 20(1999)
Presenter
*.VAN(Video Anak Anteve) –Antv
*.Tralala-Trilili–RCTI
*.Diva Romeo–Trans TV
*.American Music Awards 2010–ABC Channel
*.The Matrix 21–RCTI
Iklan
*.Puteri
*.New Era
*.Chitato
*.Zinc Shampoo
*.Greebel
*.KFC
*.LG KG300 dan LG Livia
*.Simpati
*.Logo Jeans
*.Honda Vario (bersama Daniel Mananta dan versi One Heart bersama Nidji)
*.LINE (bersama Nidji)
*.Fresh Care
*.Helm GM
*.Vita Zone
*.Tolak Angin
*.Kopi Kapal Api
*.Clear Shampoo
*.Mobile CSL Blue Berry
*.Olay Natural White
*.Vitamin Water
*.Hot In Cream (Sumbawa Cream Oil)
*.Ninetology
*.Madu TJ
*.Uha Milk Candy
*.Fiesta White Tea
*.RCTI

No comments:

Post a Comment