Tanamkan 5 Kebiasaan Baik untuk Anak

Kebiasaan baik, seperti halnya kebiasaan lain, akan terbentuk setelah dilakukan berulang. Para ahli menyimpulkan durasinya minimal selama 66 hari. Membentuk sebuah kebiasaan memang bisa dimulai kapan saja. Akan tetapi, waktu yang paling efektif untuk menanamkan perilaku baik yaitu ketika masa anak-anak, loh! Maka, manfaatkan momen emas untuk memupuk kebiasaan baik si kecil, ya!

Kebiasaan baik apa saja yang Perlu Diajarkan kepada si Kecil...???

Menjaga kebersihan diri
Memunculkan kesadaran si kecil akan kebersihan ialah hal yang penting. Nah, Happy Parents bisa mengajari si kecil menjaga kebersihan diri. Misalnya, cuci tangan sebelum dan setelah makan. Akan tetapi, jangan lupa ajarkan si kecil untuk menghemat air ya.

Lingkungan
Selain kebersihan diri, penting juga untuk menanamkan cinta lingkungan. Ajak si kecil untuk membuang sampah di tempat sampah, juga merawat lingkungan sekitar. Happy Parents bisa berkebun bersama anak. Biarkan si kecil memberi nama tanaman tersebut agar si kecil semakin antusias.

Bersikap Sopan
Terkadang orang tua memaklumi ketika anak bersikap tidak sopan. Padahal, jika dibiarkan sikap tersebut akan berlanjut hingga dewasa. Oleh karena itu, pupuk sikap sopan mulai dari hal-hal sederhana. Misalnya, biasakan si kecil untuk menutup mulut saat bersin atau meminta izin jika mau buang angin.

Bertanggung jawab
Tanggung jawab adalah sikap yang bisa dilatih. Meski masih kecil, ajarkan bahwa setiap perbuatan memiliki konsekuensi.  Happy Parents bisa mulai membiasakan anak untuk merapikan mainan setelah dimainkan. Jangan lupa beri pemahaman si kecil tentang tujuan tanggung jawab tersebut, ya!

Sabar
Tahukah, Happy Parents? Menurut penelitian, anak yang mampu bersabar untuk memperoleh kesenangan akan lebih sukses ketika dewasa. Oleh karena itu, latih si kecil untuk sabar. Misalnya, sanggup menunggu untuk makan bersama, sabar mengantre, atau sabar menunggu giliran mainan.


Happy Parents, pasti mau kan si kecil memiliki kebiasaan baik? Jangan menyerah dalam membentuk kebiasaan baik untuk anak ya. Selain dengan contoh dan arahan, penanaman kebiasaan baik juga dapat dilakukan dengan buku cerita anak.

No comments:

Post a Comment